Saat ingin traveling tentunya kamu tak hanya harus mencari tiket paling murah saja, namun juga harus mempersiapkan peralatan yang dibutuhkan selama liburan. Misalkan bagi kamu yang berniat mendaki gunung, setidaknya kamu harus mempersiapkan sepatu gunung, tenda, sleeping bag, matras dan berbagai peralatan lainnya.
Jika kamu kelupaan membawa perlengkapan selama traveling, maka nantinya kamu akan kesusahan sendiri. Dalam menentukan perlengkapan yang akan dibawa saat traveling, cowok dan cewek mempunyai banyak sekali perbedaan.
![]() |
Ilustrasi. Photoright: Stefan Schweihofer / www.pixabay.com |
Jika cowok, biasanya akan lebih simple saat traveling. Bahkan untuk barang bawaannya, cowok hanya akan memikirkan barang bawaan yang dianggapnya penting dan berguna saja. Biasanya para cowok tidak memikirkan pentingnya barang-barang sepele yang bisa padahal bisa membantu mereka dalam kondisi tertentu.
Berikut ini barang-barang selepe tapi penting yang sering dilupakan traveler cowok:
1. Celana dalam
Saking tidak mau ribetnya, traveler cowok sering menganggap satu celana dalam satu hari saja sudah sangat cukup. Padahal mungkin saja celana dalam kamu basah saat hujan ataupun kotor.
Jika kamu berencana pergi mendaki gunung, alangkah lebih baik untuk membawa celana dalam cadangan. Celana dalam cadangan tersebut akan menyelamatkanmu dari cuaca gunung yang tidak bisa diprediksi.
2. Lotion
Saat cowok ketahuan membawa dan menggunakan lotion atau handbody, pasti mereka akan dikatai oleh teman-temannya dan dianggap seperti wanita karena takut hitam. Padahal saat traveler cowok melakukan pendakian, lotion ini sangat berguna. Selain untuk menghalangi sinar matahari langsung mengenai kulitmu, lotion atau handbody juga dapat membuat kulitmu tidak mudah kering dan kusam sehingga akan terlihat segar.
Kebanyakan cowok merasa malu untuk membawanya, padahal ketika sudah berada di puncak, mereka biasanya akan meminta lotion pada teman perempuannya.
3. Tisu basah
Barang yang terlihat sepele tapi penting ini sering dilupakan oleh traveler pria, padahal fungsi tisu basah ini sangat banyak, khususnya bagi kamu yang akan mendaki gunung.
Tisu basah ini berguna jika kamu mengalami diare dan ingin buang air besar, maka tisu basah bisa menyelamatkanmu untuk membersihkan kotoran kamu. Selain itu, saat kamu kehujanan atau terkena debu yang banyak. Kamu bisa menggunakan tisu basah untuk membersihkan kaki dan tanganmu sebelum masuk ke tenda agar tendamu tetap bersih dan nyaman digunakan.
Tisu basah juga bisa kamu gunakan untuk membersihkan peralatan makan yang kamu bawa selama perjalanan. Jika sudah selesai memasak dan makan, kamu bisa membersihkan peralatan makan dengan tisu basah.
Bahkan jika kamu membawa tisu basah yang tidak mengandung alkohol, kamu bisa menggunakannya untuk membersihkan mukamu dari debu-debu yang menempel selama perjalanan. Tapi ingat setelah menggunakan tisu basah, langsung buang sampah pada tempatnya ya!
4. Tisu
Tak hanya tisu basah saja yang penting, namun tisu kering juga penting. Tisu kering ini bisa kamu gunakan untuk mengelap tubuh kamu saat basah akibat hujan.
5. Hand sanitizer
Membawa hand sanitizer saat sedang traveling merupakan ide yang sangat bagus. Dengan membawa barang yang terlihat sepele tapi penting ini, kamu bisa menghemat air untuk mencuci tanganmu yang kotor. Namun perlu diingat bahwa hand sanitizer ini tidak direkomendasikan untuk digunakan bila tanganmu sangat kotor dan berminyak.
Jika tanganmu sangat kotor dan berminyak, mau tidak mau kamu harus mencucinya dengan sabun. Sebab mau sebagus apa pun merek hand sanitize tersebut tidak akan pernah bisa menggantikan air dan sabun untuk memutus perkembangan kuman yang ada di tangan.
6. Sisir
Nah, cowok yang cuek dengan penampilannya pasti akan selalu lupa membawa barang yang satu ini. Barang yang satu ini sebenarnya bisa sangat berguna jika dibawa saat mendaki gunung. Selama perjalanan kamu menuju puncak memang kamu tidak akan peduli dengan rambut kamu.
Namun ketika sudah sampai di puncak, dijamin deh bagi kamu pria yang suka berfoto pasti akan mulai memperhatikan posisi rambutmu.
7. Tas Plastik
Tas plastik, salah satu barang yang terlihat sepele namun punya peran penting ini memang sering dilupakan kaum lelaki. Saat mereka sudah mendapatkan tiket Lion Air promo di Reservasi atau tike paling murah maskapai penerbangan lainnya, dan siap untuk traveling, pasti mereka akan lupa mengemas barang yang satu ini.
Padahal dengan membawa tas plastik, kamu bisa memisahkan antara barang seperti bahan makanan dengan perlengkapan sehari-hari (Seperti baju, celana, dan yang lainnya).
Selain itu tas plastik juga berguna jika selama perjalanan mendaki, tiba-tiba turun hujan. Kamu bisa memakai tas plastik untuk menyimpan barang-barang elektronik.
***
Nah, dari ketujuh barang-barang tadi mana yang paling sering kamu lupa bawa? Jangan anggap remeh ya barang-barang tadi, karena meski terlihat sepele, barang-barang di atas memiliki fungsi dan berguna di saat-saat tak terduga.
Untuk kamu yang sampai sekarang masih bingung beli tiket paling murah di mana, kamu bisa dapatkan di Reservasi.com. Di sana ada tiket paling murah dan Lion Air promo hingga Rp1 Juta lho.
Belum ada tanggapan untuk "7 Barang Sepele Tapi Penting yang Sering Dilupakan Traveler Cowok"
Posting Komentar